Sabtu, 11 Februari 2023

Kamus Ipa 1

Di bawah ini daftar kata dalam Kamus IPA 1

Anemia adalah Penyakit kekurangan darah.

Enzim adalah Protein yang membantu dalam proses kimia di dalam tubuh.

Eritrosit adalah Sel darah merah.

Feses atau Tinja adalah Ampas atau sisa makanan hasil pencernaan yang tidak digunakan oleh tubuh dan dikeluarkan melalui anus.

Freezer adalah Ruang pembeku di dalam lemari es.

Gaya adalah Dorongan atau tarikan yang menyebabkan sebuah benda bergerak atau berpindah tempat.

Hipertensi adalah Penyakit tekanan darah tinggi.

Hipotensi adalah Penyakit tekanan darah rendah.

Hormon adalah cairan organik yang dihasilkan oleh kelenjar tubuh dan memiliki peran untuk menggiatkan aktivitas metabolisme tubuh.

Jantung adalah Organ yang memompakan darah ke seluruh tubuh.

Jaringan adalah Kelompok terpadu sel-sel dengan struktur dan fungsi yang sama.

Kelenjar adalah alat tubuh yg menghasilkan getah atau sekret (tertentu); glandula.

Lentur adalah mudah berubah bentuk.

Leukosit adalah Sel darah putih.

Limbah adalah sisa dari hasil produksi.

Medium adalah Media atau penghubung antara satu zat dengan zat lain.

Metabolisme adalah keseluruhan reaksi kimia dalam sel yang melibatkan enzim di dalam tubuh makhluk hidup dengan tujuan untuk menghasilkan energi.

Molekul adalah bagian terkecil dari senyawa.

Organ adalah Pusat fungsi tubuh tertentu yang tersusun atas beberapa jaringan.

Pembuluh nadi adalah Pembuluh yang menyalurkan darah dari jantung ke seluruh tubuh.

Sel adalah Unit fungsional terkecil dari makhluk hidup.

Trombosit adalah Keping-keping darah.

Vena adalah Pembuluh darah yang membawa darah dari kapiler kembali ke jantung.



Download Kamus Ipa1 ( Academia.edu )


Bibiliography:

https://www.ruangguru.com/
https://www.halodoc.com/

Related Post:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar